Pengertian hyperlink dan fungsinya dapat kamu simak atau baca di artikel ini. Apa yang dimaksud dengan hyperlink? jika teman-teman belum mengetahuinya silahkan pahami penjelasannya di tulisan ini.
A. Apa Pengertian Hyperlink?
Yang dimaksud Hyperlink adalah cara untuk menghubungkan suatu bagian di dalam slide, file, program ataupun pada halaman web dengan bagian yang lainnya dalam bidang-bidang tersebut.
Hyperlink sering dipakai untuk menunjukan lokasi lainnya dari dari teks maupun objek yang diperlihatkan atau dipresentasikan. Hyperlink dapat menghubungkan beberapa file, objek, aplikasi, dokumen, halaman web dan lain-lain.
Atau definisi hyperlink yang lainnya adalah suatu teks yang akan mengarahkan ke tampilan dokumen atau halaman lain. Hyperlink sering kita kenal dengan link, kalau kita menklik hyperlink pada halaman suatu website berarti kita telah menbrowse WWW (World Wide Web) dan menuju ke halaman yang lain ataupun ke dokumen lain. (Baca Juga: Pengertian WWW Dan Fungsinya)
B. Fungsi Hyperlink
Fungsi Hyperlink yaitu, lebih sering disingkat atau disebut Link merupakan suatu fungsi dalam HTML (Hyper Text Markup Language) yang memiliki tujuan untuk memudahkan visitor atau pengunjung pada suatu web untuk menelusuri berbagai informasi yang tersimpan di dalam suatu website yang dikunjunginya, dan link juga berguna untuk menghubungkan antar dokumen HTML.
Link pada umumnya ditampilkan dalam huruf dengan warna yang berbeda, apabila kursor mouse komputer kita diarahkan ke link tersebut maka huruf akan kelihatan bergaris bawah dan juga kursor biasanya akan berubah bentuk menjadi gambar tangan yang menujuk pada link tersebut. Jika link tersebut sebelumnya pernah di kunjungi atau diakses, maka objek link tersebut warnanya berubah mejadi ungu atau warna lainnya. Link dapat juga dipasang pada gambar dan jika kita mengklik gambar tersebut akan dibawa ketampilan yang lain.
C. Kesimpulan Pembahasan
Jadi pengertian hyperlink adalah suatu cara untuk menghubungkan silide ataupun halaman web dengan halaman lainnya biasanya berupa teks atau berupa gambar.
Sedangkan fungsi hyperlink yaitu untuk memudahkan pengunjung suatu web atau pengguna aplikasi dalam menelusuri informasi yang berkaitan dan yang tersimpan dalam we atau aplikasi tersebut.
Akhir kata, Itulah artikel atau penjelasan mengenai pengertian dan fungsi hyperlink. Semoga penjelasan ini dapat di pahami dan bermanfaat untuk menambah wawasan kamu, jika ada kesalahan mohon maaf cukup sekian dan terimakasih…